Rencana
Menggali lebih dalam buku Shiroh Nabi “Muhammad Is My Hero”.
(Kerja Sama dan Memperbaiki Diri)
Pimpinan Project: Aa Arkan
Project Manager: Mbun
Perlengkapan: Teteh Shasha
Akomodasi: Ayah
Tim Hore: Shishi
Hari/Tempat: Jum’at, 06 November 2020 di Rumah Bahagia
Waktu: Menyesuaikan saat senggang dan kondusif
Aktual dan Kendala
Terlaksana siang hari setelah duhur. Semua menjalankan peran sesuai kesepakatan. Kerja sama dan memperbaiki diri, saat kegiatan kerja sama anak-anak sangat antusias dan menjalani dengan bahagia.
Hampir tidak emnemui kendala, Arkam sebagai sahabatku dan kedua adiknya bersemangat saat kerja sama.
Refleksi
Mempertahankan suasana asyik dan menyenangkan saat membaca, bermain sambil belajar, tebak-tebakan dan mereview isi buku.
Persentase
Semua berjalan sesuai rencana, Arkan sebagai teman main dan sahabat terbaikku menikmati kegiatan ini. Family project kali ini nyaris sempurna hingga persentasenya 99%.
Buku yang kami baca bersama di hari ke 9 berjudul “Kerja Sama dan Memperbaiki Diri”.
Belajar dari kisah Rasulullah Hijrah ke Madinah saat Rasulullah diperintahkan untuk Hijrah dan menyiapkan kepergiannya bersama Abu Bakar dengan sangat teliti. Sementara Asma binti Abu Bakar yang tengah hamil bertugas mengantarkan makanan, Abdullah putra Abu Bakar diminta mengamati pembicaraan Quraisy dan melaporkannya, pembantu Abu Bakar, Amir bin Fuhairah diminta menggembala kambing di sekitar Gua Tsur agar Rasulullah tetap mendapatkan susu kambing, juga menghapus jejak kaki Abdullah bin Abu Bakar dari Makkah yang mendatangi Rasulullah.
Peristiwa tersebut dapat kita ambil hikmahnya dan dapat kita teladani bagaimana setiap orang bekerja sama untuk kebaikan. Maka kali ini, anak-anak di rumah belajar kerja sama untuk membantu meringankan pekerjaan mbun.
Merapikan mainan, merapikan tempat tidur, menabung bersama untuk dibelikan sesuatu yang bisa d ipakai bersama, tidak berebut saat bermain, saling memberi saat ppunya makanan,membereskan segala yang berserakan ke tempatnya, membantu melipat pakaian calon adik.
Alhamdulillah anak-anak sangat antusias dan bahagia.