Sedikit menarik nafas lega, hingga saat ini masih bisa mengikuti pembelajaran, orientasi Saung Sambut-Semai Kampung Main Ibu Profesional. Eh ko sedikit? 🤔 Karena eh karenaaaa, setelah selesai bermain dengan lembar main 1 tentang mengenal potensi d iri, kemudian lanjut lembar main 2 tentang tujuan berkomunitas, kini saatnya ditutup dengan pengumpulan mini project yang tentunya dalam penyusunannya cukup menantang.

Tak ingin menjadi sebuah alasan, di tengah menanti gelombang cinta yang HPL nya tanggal 23 Desember aku tidak ingin berhenti di tengah jalan begitu saja, meski sambil menikmati kontraksi palsu yang redup redam (halah wkwkwk), setidaknya masih bisa mengikuti diskusi di WA grup yang  dipenuhi diskusi para mamak yang semangat belajarnya membuncah, ketularan semangat kan jadinya. Uwuuuuu

Alhamdulillahnya mini project yang cukup menantang bisa dikerjakan berkelompok, jadi aku tak sendiri. Sampai saat ini sudah menemukan kelompok untuk mulai menggarap mini project, semoga bisa berjalan lancar dan yang pasti harapannya bisa kelar sebelum adik janin launching. Aamiin

Bismillah, ga sabar rasanya dinobatkan LULUS di Kampung Main ini.